Alih Kode dan Campur Kode Pada Dialog Tokoh Elio dalam Novel 2,578.0 km Karya Ayu Nugraheni

Authors

  • Felisa Dwi Utami Putri Universitas Terbuka
  • Nurfithri Universitas Terbuka

DOI:

https://doi.org/10.57248/jishum.v4i2.733

Keywords:

alih kode, campur kode, fungsi sosial, novel, sosiolinguistik

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan alih kode dan campur kode serta pentingnya mengkaji praktik berbahasa oleh tokoh Elio dalam karya sastra berupa novel berjudul 2,578.0 km karya Ayu Nugraheni. Analisis jenis alih kode pada penelitian ini mengacu pada klasifikasi Poplack (1980), sedangkan campur kode mengacu pada teori Muysken (2000). Selain itu, fungsi alih kode dijelaskan berdasarkan kategori yang dikemukakan oleh Gumperz (1982) dan fungsi campur kode oleh Suwito (1983). Penelitian ini menerapkan pendekatan sosiolinguistik melalui metode kualitatif deskriptif dengan menggunakan teknik simak-catat, serta melakukan analisis pada data berupa dialog tokoh Elio yang berisi alih kode dan campur kode. Hasil penelitian menunjukkan terdapat total 44 tuturan yang memuat praktik alih kode dan campur kode dengan jenis alih kode tag switching dan campur kode leksikalisasi kongruen (congruent lexicalization) tidak muncul dalam data. 21 tuturan dari total data merupakan alih kode dan 23 lainnya adalah campur kode dengan data dominan berdasarkan jenis alih kode adalah intra-sentential switching sebanyak 14 tuturan dengan persentase 32%. Penyisipan (insertion) menjadi jenis campur kode yang paling banyak muncul yaitu 18 tuturan dengan persentase 41%. Message qualification dan fungsi untuk menunjukkan keakraban(intimacy) menjadi fungsi sosial alih kode dan campur kode yang mendominasi temuan sebanyak 12 tuturan dan 7 tuturan. Cerminan identitas sosial tokoh Elio yang ditunjukkan melalui praktik peralihan kode dan pencampuran kode dalam tuturannya dilatarbelakangi oleh berbagai aspek yang berkaitan dengan lingkungan komunikasi, serta latar sosial dan budaya tokoh Elio.

Downloads

Published

2025-12-23

How to Cite

Putri, F. D. U., & Nurfithri. (2025). Alih Kode dan Campur Kode Pada Dialog Tokoh Elio dalam Novel 2,578.0 km Karya Ayu Nugraheni. Jurnal Ilmu Sosial Dan Humaniora, 4(2), 327–340. https://doi.org/10.57248/jishum.v4i2.733